BOGOR NGAOS DAN LITERASI ROHANI DI SMPN 1 JONGGOL
BOGOR NGAOS DAN LITERASI ROHANI DI SMPN 1
JONGGOL
GUNEMAN, Bogor- Jumat pagi (15/3), guru dan siswa SMPN 1 Jonggol melaksanakan
rutinan Literasi Rohani. Selain itu, kegiatan tersebut seiring dengan Program
Bogor Ngaos yang telah diluncurkan oleh Bupati Bogor, Ade Yasin, pada 8
Februari 2019. Program Bogor Ngaos atau Bogor Mengaji bagi seluruh pelajar,
mulai tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) hingga Sekolah Menengah Atas
atau sederajat se-Kabupaten Bogor.
“Kegiatan Bogor Ngaos atau Jumat Mengaji ini bagian dari dari program Panca
Karsa yang ditujukan kepada siswa-siswi sekolah, Bogor Ngaos akan dilakukan
setiap hari Jumat sebelum memulai pelajaran,” kata Ade saat meresmikan program
ini di SMPN 02 Sukahati, Cibinong, Jumat, 8 Februari 2019.
Ade mengatakan program tersebut nantinya secara rutin dilaksanakan oleh para
siswa setiap Jumat pagi selama 30 menit sebelum Kegiatan Belajar Mengajar (KBM)
dimulai. Hal ini, kata dia, diharapkan bisa mengurangi aktivitas siswa yang
kurang bermanfaat atau negatif. "Misalnya tawuran, main aplikasi Instagram
dan media sosial lainnya," ujarnya.
Kegiatan Bogor Ngaos ini, kata Ade, juga harus diikuti
langkah lanjutan agar tidak hanya menjadi gebyar sesaat. "Saya ingin
kegiatan ini berkelanjutan dan nyata dilakukan, jangan hanya sekedar gebrakaan
sesaat, namun benar-benar menjadi gerakan simultan yang disertai dengan
pemaknaan, penghayatan dan pengamalan Al Qur’an dalam kehidupan sehari-hari
khususnya bagi para siswa-siswi," ujarnya.
"Program Bogor Ngaos ini sangat tepat karena di SMPN 1 Jonggol kegiatan
Literasi Rohani sudah hampir tiga tahun berjalan. Jadi, kami tidak merasa jadi
beban. Literasi Rohani ini sudah masuk program kesiswaan. Semoga terus
berlanjut dan semakin berkualitas," ungkap Kepala SMPN 1 Jonggol, Drs. H.
Abdul Kholik. (Guneman, Bogor)
0 Response to "BOGOR NGAOS DAN LITERASI ROHANI DI SMPN 1 JONGGOL "
Post a Comment